Serah Terima Santri Baru Tahun 2016 Berjalan Sukses

Ahad, 24 Juli 2016 para santri baru beserta wali santri dan keluarga mulai berdatangan sejak pagi hari ke Pondok Pesantren Modern Al-Muttaqien Balikpapan. Hari Ahad tersebut merupakan hari pertama bagi hampir 200-an santri baru dari tingkat MTs. Al-Muttaqien dan SMK Nahdlatul Ulama masuk pesantren.

Pada saat datang, para santri baru langsung menuju ke Pos Registrasi Santri Baru untuk mendapatkan Kartu Kamar. Usai mendapatkan Kartu Kamar, mereka menuju kepada kamar mereka dengan didampingi oleh ustadz yang bertugas untuk mendampingi santri baru.

Sementara para Wali Santri mulai berkumpul di ruang pertemuan para wali santri baru untuk mengikuti acara Silaturahmi dan Serah-Terima Santri Baru bersama Pengasuh Pondok, Ketua Yayasan dan Kepala MTs Al-Mutttaqien Balikpapan serta Kepala SMK Nahdlatul Ulama Balikpapan.

Acara Silaturahmi dan Serah-Terima Santri Baru dibagi menjadi dua session. Sesi pertama berlangsung pada pukul 11.00 WITA, sedangkan sesi kedua berlangsung pada pukul 14.00 WITA.

Hampir 200-an tersebut merupakan santri yang wajib mondok pada jenjang MTs dan SMK. Sementara pada jenjang RA dan MI, santri belum diwajibkan mondok. Santri ponpes Modern Al-Muttaqien Balikpapan pada semua jenjang pendidikan mencapai 800-an santri / peserta didik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*