Ponpes Modern Al-Muttaqien Berduka

Duka menyelimuti Pondok Pesantren Modern al-Muttaqien setelah KH. Muhammad Anas Mochtar yang merupakan Pengasuh ponpes Al-Muttaqien berpulang ke Rahmatullah pada hari Rabu pukul 00.30 WITA.  (24/5/2017). Kiai Anas wafat setelah mengalami sakit dan beberapa kali masuk rumah sakit.

Berita tentang wafatnya Kiai Anas  menyebar dengan cepat melalui sejumlah media sosial dan messenger. Gus Badrus, salah satu putra Kiai Anas, dalam pesan singkat menyampaikan permintaan maaf bila ada salah khilaf, serta menginformasikan bahwa almarhum akan dikebumikan sebelum shalat Dhuhur.

Innalillahi wa inna ilaihi roojiuuun, Telah berpulang ke Rahmatullah Ayahanda Kami KH. Mohammad Anas Muchtar pada hari Rabu pukul 00.30, Almarhum akan di semayamkan dan di kuburkan di Pondok Pesantren Modern Al Muttaqien, hari ini sebelum sholat Dzuhur, Mohon maaf atas segala kesalahan beliau, Semoga Allah mengampuni segala salah dan dosa beliau dan menerima segala Amal ibadah beliau, serta menempatkan beliau pada tempat yg mulia dan penuh dengan Ridho-Nya, Amiin, Hormat kami “Badrus Syamsi”

Pagi hari masyarakat dan santri berdatangan ke pesantren Al-Muttaqien melakukan ta’ziyah sekaligus mengikuti proses shalat jenazah dan pemakaman Kiai Anas. Shalat jenazah dilakukan beberapa kali karena banyaknya jamaah yang ingin menshalatkan jenazah Kiai Anas. Shalat Jenazah di imami oleh adik kandung Kiai Anas yaitu KH. Mahbub dari Mojoduwur Jombang dan KH. Jailani Mawardi dari Ponpes Syaikh Muhammad Arsyad al-Banjari.

Usai pemakaman dilakukan do’a tahlil bersama yang dipimpin oleh Romo Maulana Harris Abdillah ( jam’iyyah Tasbih dan Sholawat Kubro), sedangkan Talqin usai pemakaman dibacakan oleh Habib Muhdlar bin Abu Bakar Al Qadri dari Ponpes Nurul Khairat lil-Muhibbin.

KH. Muhammad Anas Mochtar merupakan kiai yang gigih didalam berjuang didunia pendidikan disamping berbagai peran di masyarakat yang beliau emban, baik di Majelis Ulama Indonesia (MUI) Balikpapan, Nahdlatul Ulama (NU) Kalimantan Timur, dan lain sebagainya.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*